MANAJEMEN KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN PROFESIONALISME GURU DI SD NEGERI PARIPURNA KABUPATEN SUMEDANG

Agi, Junaedi (2023) MANAJEMEN KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN PROFESIONALISME GURU DI SD NEGERI PARIPURNA KABUPATEN SUMEDANG. Masters thesis, UNIVERSITAS KH ABDUL CHALIM.

[img] Text (COVER DAN ABSTRAK)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (469kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (215kB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (146kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (204kB)
[img] Text (FULL TESIS)
FULL TESIS AGI JUNAEDI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini berlatang belakang dari kondisi yang dihadapi oleh SD Negeri Paripurna yang memiliki permasalahan penurunan hasil belajar siswa dan sumber daya manusia terutama kebutuhan guru yang lebih profesional. Ini mendorong SD Negeri Paripurna untuk membuktikan bahwa bisa lebih menciptakan proses pembelajaran yang menyenangkan dengan membuat guru bisa meningkatkan kemampuan dan dan kompetensi profesionalismenya lebih dari sebelumnya. tujuan penelitian ini ialah Untuk (1) mengetahui dan mendeskripsikan Manajemen Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Profesionalisme Guru di SD Negeri Paripurna Kabupaten Sumedang dan (2) Untuk mengetahui dan mendeskripsikan langkah-langkah Kepala sekolah dalam Meningkatkan Profesionalisme Guru di SD Negeri Paripurna Kabupaten Sumedang.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Objek penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri Paripurna. Teknik pengumpulan data menggunakan Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini meliputi Kepala Sekolah, Wakasek Bidang Kurikulum, Guru-guru PAI, dan Guru-guru kelas di SD Negeri Paripurna. Tekhnik analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Triangulasi yang digunakan untuk menguji keabsahan data adalah triangulasi teknik dan sumber.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Manajemen kepala sekolah di SD Negeri Paripurna Kabupaten Sumedang terdiri dari perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan. Perencanaan yang dilakukan oleh kepala sekolah tersebut didalamnya terdapat visi dan misi sekolah, program kerja untuk meningkatkan profesionalisme guru. Pelaksanaan, program yang dilaksanakan kepala sekolah yakni Penerapan strategi manajemen “Kudu nepi samẻmẻh indit” atau “harus sampai sebelum pergi” yang diterapkan Kepala Sekolah SD Negeri Paripurna telah dikomunikasikan secara jelas dan dimengerti oleh seluruh unsur pelaksana di SD Negeri Paripurna dalam upaya membangun “manajemen Senin Bahagia”. Dan pelaksanaan Program SENIN BAHAGIA menjadi salahsatu program untuk meningkatkan profesionalisme guru (2) Langkah-langkah yang dilakukan kepala sekolah dalam meningkatkan profesionalisme guru adalah melaksanakannya program Senin Bahagia yang terjadwal seminggu sekali setiap hari senin. Memotivasi dan mendorong melanjuktkan pendidikan dan mengikuti kegiatan diklat atau kompetensi guru. pembinaan guru melalui penugasan.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Manajemen Kepala Sekolah, Profesionalisme guru
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Pascasarjana > Magister Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: S2 MPI IKHAC
Date Deposited: 25 Mar 2024 05:46
Last Modified: 25 Mar 2024 05:46
URI: http://repository.uac.ac.id/id/eprint/2706

Actions (login required)

View Item View Item