PERAN SUPERVISI DAN MOTIVASI KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU DI SMP ISLAM NURUL FALAH MANGARAN SITUBOND

Saiful, Basri (2022) PERAN SUPERVISI DAN MOTIVASI KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU DI SMP ISLAM NURUL FALAH MANGARAN SITUBOND. Masters thesis, Institut Pesantren KH. Abdul Chalim.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
CA.pdf - Published Version

Download (64kB)
[img] Text (Bab I)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (225kB)
[img] Text (Bab V)
BAB V PENUTUP.pdf - Published Version

Download (24kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (162kB)
[img] Text (Tesis Full)
TESIS FULL. SYAIFUL BASRI wtr.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Supervisi pendidikan adalah hal yang sangat penting dilakukan untuk meningkatkan mutu pendidikan. Kepala Sekolah harus memiliki jiwa kepemimpinan atau kecakapan mengelola sekolah. Kegiatan belajar mengajar dapat berjalan dengan baik dan lancar, jika semua warga sekolah dalam bekerja mendapatkan kegembiraan dan kepuasan di sekolah. Masalah motivasi kerja dapat menjadi sulit dalam menentukan imbalan dimana apa yang dianggap penting bagi seseorang karena sesuatu yang penting bagi seseorang belum tentu penting bagi orang lain. Kinerja guru adalah suatu hasil kerja yang dicapai oleh seorang guru dalam melaksanakan tugas-tugas yang dibebankan kepadanya yang didasarkan atas kecakapan, pengalaman, dan kesungguhan serta waktu
Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu 1) Bagaimana peran supervisi kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SMP Islam Nurul Falah Mangaran Situbondo, 2) Bagaimana motivasi kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SMP Islam Nurul Falah Mangaran Situbondo. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui peran supervisi kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SMP Islam Nurul Falah Mangaran Situbondo dan untuk mengetahui motivasi kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SMP Islam Nurul Falah Mangaran Situbondo.
Metode penelitian dalam tesis ini adalah pendekatan kualitatif deskriptif, pengumpulan data dapat menggunakan sumber data primer dan sumber data sekunder, teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran supervisi kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SMP Islam Nurul Falah Mangaran Situbondo yaitu memberikan pembinaan terhadap guru terkait pembelajaran secara teori dan praktek., mengikutsertakan guru dalam diklat, memberikan kesempatan guru mengikuti berbagai pendidikan dan pelatihan di tingkat gugus atau kecamatan secara teratur, musyawarah guru mata pelajaran (MGMP), musyawarah guru pembimbing (MGP), dan kelompok kerja guru (KKG), serta diskusi seminar lokakarya,dan penyediaan sumber belajar. memberikan motivasi kepada para guru, menjalin kerja sama dengan yayasan yang menaungi SMP Islam Nurul Falah Mangaran Situbondo, Komite sekolah, maupun masyarakat. Motivasi kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SMP Islam Nurul Falah Mangaran Situbondo melalui pengaturan lingkungan fisik, Pengaturan suasana kerja, disiplin, menerapkan prinsip penghargaan dan hukuman.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Supervisi, Motivasi Kepala Sekolah, Kinerja Guru
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Divisions: Pascasarjana > Magister Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: S2 MPI IKHAC
Date Deposited: 31 Aug 2023 07:23
Last Modified: 31 Aug 2023 07:23
URI: http://repository.ikhac.ac.id/id/eprint/2237

Actions (login required)

View Item View Item