Pembentukan Karakter Religius Melalui Pembelajaran Berpusat pada Siswa di MAN 1 Mojokerto

Anis, Sandria (2022) Pembentukan Karakter Religius Melalui Pembelajaran Berpusat pada Siswa di MAN 1 Mojokerto. Masters thesis, Institut Pesantren KH. Abdul Chalim.

[img] Text (COVER DAN ABSTRAK)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (747kB)
[img] Text (BAB I (PENDAHULUAN))
BAB I (PENDAHULUAN).docx.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (BAB V (PENUTUP))
BAB V (PENUTUP).docx.pdf - Published Version

Download (493kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKAI.docx.pdf - Published Version

Download (453kB)
[img] Text (TESIS FULL)
TESIS FULL.docx.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

Pelaksanaan pembelajaran di MAN 1 Mojokerto, guru menggunakan pembelajaran berpusat dengan model pembelajaran active learning untuk mendukung tercapainya tujuan pembelajaran. Pembelajaran berpusat pada siswa dapat dijadikan sebagai sarana oleh peserta didik untuk membentuk karakter yang sesuai dengan nilai dan norma yang terdapat dalam syariat Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana pembentukan karakter religius melalui pembelajaran berpusat pada siswa dan bagaimana peran stakeholder dalam pembentukan karakter religius melalui pembelajaran berpusat pada siswa di MAN 1 Mojokerto.
Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan studi kasus. Lokasi penelitian ini di MAN 1 Mojokerto. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan melalui dokumentasi. Penganalisisan data dalam penelitian ini menggunakan model Miles dan Huberman yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Adapun trianggulasi dalam penelitian ini menggunakan trianggulasi sumber dan triangulasi teknik atau metode.
Hasil dari penelitian ini adalah pembentukan karakter religius melalui pembelajaran berpusat pada siswa di MAN 1 Mojokerto, yaitu; 1) pengetahuan moral (moral knowing) yang diimplementasikan melalui kegiatan pembelajaran. 2) perasaan moral (moral feeling) melalui pembiasaan, keteladanan, pembinaan disiplin dan reward atau pemberian hadiah dan hukuman. 3) tindakan moral (moral action), yang terbentuk melalui pembelajaran berpusat pada siswa di MAN 1 Mojokerto, yaitu senyum, sapa, salam, sopan dan santun (5s), membaca Al-Qur’an, berdo’a sebelum dan sesudah belajar, antusias dan aktif dalam belajar dan menjaga kerapihan serta kebersihan. Peran stakeholder dalam pembentukan karakter religius melalui pembelajaran berpusat pada siswa di MAN 1 Mojokerto yaitu; guru PAI dan orang tua. Guru PAI sebagai pendidik, fasilitator, motivator, administrator, dan evaluator. Sedangkan orang tua berperan sebagai pendidik utama dan pertama bagi peserta didik dengan cara menanamkan nilai-nilai keagamaan, membiasakan anak melakukan hal-hal yang baik dan memberikan teladan yang baik.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Pembentukan Karakter, Pembelajaran Berpusat pada Siswa, Religius
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Pascasarjana > Magister Pendidikan Agama Islam
Depositing User: S2 PAI IKHAC
Date Deposited: 15 Sep 2022 09:01
Last Modified: 15 Sep 2022 09:01
URI: http://repository.ikhac.ac.id/id/eprint/1340

Actions (login required)

View Item View Item