PENGARUN GAYA HIDUP, HARGA, DAN KEPERCAYAAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MELALUI APLIKASI SHOPEE PADA MAHASISWI ASRAMA BEASISWA INSTITUT PESANTREN KH ABDUL CHALIM

Siti, Nurhaliza Koniyo (2022) PENGARUN GAYA HIDUP, HARGA, DAN KEPERCAYAAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MELALUI APLIKASI SHOPEE PADA MAHASISWI ASRAMA BEASISWA INSTITUT PESANTREN KH ABDUL CHALIM. Diploma thesis, Institut Pesantren KH. Abdul Chalim.

[img] Text (COVER DAN ABSTRAK)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (473kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (416kB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (251kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (282kB)
[img] Text (TUGAS AKHIR FULL TEXT)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk meneliti Pengaruh Gaya Hidup, Harga dan Kepercayaan Terhadap Keputusan Pembelian Online Melalui Aplikasi Shopee Pada Mahasiswi Asrama Beasiswa Institut Pesantren KH. Abdul Chalim. Dalam memenuhi gaya hidup shopee menawarkan harga yang terjangkau oleh mahasiswi sehingga menarik mahasiswi untuk berbelanja online dan menumbuhkan kepercayaan dalam dapat terbentuknya kepercayaan oleh mahasiswi dan melakukan keputusan pembelian. Dalam penelitian ini gaya hidup, harga dan kepercayaan dijadikan sebagai patokan dalam mengukur keputusan pembelian pada mahasiswi asrama beasiswa Institut Pesantren KH. Abdul Chalim.
Jenis penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif dengan metode survey. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data primer dan data sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode kuesioner. Penelitian ini menggunakan 83 responden sebagai sampel penelitian dengan teknik penentuan sampel menggunakan teknik probability sampling. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi linier berganda yang diolah dengan menggunakan software SPSS versi 28. Dimana variabel keputusan pembelian (Y), gaya hidup (X1), harga (X2) dan Kepercayaan (X3). Pada pengujian hipotesisi uji T dan uji F menunujukan bahwa gaya hidup, harga dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian.
Berdasarkan hasil pengujian pada uji koefisien determinasi (R2) yang terlihat pada R Square sebesar 0,324 menunujukan bahwa 32,4% keputusan pembelian online melalui aplikasi shopee dijelaskan oleh variabel gaya hidup, harga dan kepercayaan sedangkan sisanya 67,6% dapat dijelaskan oleh variabel-variabel lain yang tidak ada pada penelitian ini.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Gaya Hidup, Harga, Kepercayaan, Keputusan Pembelian
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakultas Syariah > Ekonomi Syariah
Depositing User: S1 ES IKHAC
Date Deposited: 23 Jun 2023 06:33
Last Modified: 23 Jun 2023 06:33
URI: http://repository.ikhac.ac.id/id/eprint/2009

Actions (login required)

View Item View Item