PENGARUH TA’ZIR TERHADAP AKHLAK SANTRI PUTRI PONDOK PESANTREN MAMBAUL HIKMAH DLANGGU MOJOKERTO

Difa, Ilwa Dilia (2022) PENGARUH TA’ZIR TERHADAP AKHLAK SANTRI PUTRI PONDOK PESANTREN MAMBAUL HIKMAH DLANGGU MOJOKERTO. Diploma thesis, Institut Pesantren KH. Abdul Chalim.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (785kB)
[img] Text (Bab I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (525kB)
[img] Text (Bab V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (387kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (423kB)
[img] Text (Skripsi Full)
SKRIPSI Full.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Pendidikan merupakan sebuah proses pembentukan watak serta sikap. Pendidikan Islam merupakan suatu usaha yang dilakukan dengan tujuan untuk membina dan membentuk kepribadian anak didik berdasarkan al-Qur`an dan hadits. Upaya harus selalu dilaksanakan dengan bimbingan serta pengembangan potensi manusia, dalam proses pendidikan dibutuhkan sarana pendidikan, Hukuman adalah salah satu sarana dalam pendidikan yang dapat diterapkan pada lembaga pendidikan atau dalam pesantren disebut dengan istilah ta’zir. Penerapan ta’zir merupakan bentuk tanggung jawab pendidik untuk memuliakan dan membimbing santri, hal tersebut bersifat konstruktif yang pada dasarnya bertujuan untuk membangun peradaban akhlak bagi santri. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya penggunaan sarana pendidikan salah satunya ta’zir yang harus dimiliki pendidik untuk proses mencetak akhlak atau perilaku santri agar menjadi lebih baik.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh ta’zir terhadap akhlak santri putri Pondok Pesantren Mamba’ul Hikmah Dlanggu Mojokerto. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan survey. Instrumen yang digunakan yaitu kuesioner yang disusun sesuai dengan indikator-indikator dari variabel penelitian dan dituangkan dalam butir-butir soal. untuk menjawab butir-butir soal menggunakan skala likert dengan empat alternatif jawaban. Angket yang telah diuji kevalidannya kemudian dibagikan kepada santri. Sampel penelitian berjumlah 57 santri putri dari populasi 135 santri putri.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh pada penerapan ta’zir terhadap akhlak santri putri Pondok Pesantren Mamba’ul Hikmah Dlanggu Mojokerto. Hal ini didasarkan pada hasil analisis regresi sederhana, diketahui t hitung = 4,537, koefisien regresi (b) sebesar 0,806 dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Dari penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh ta’zir terhadap akhlak santri putri Pondok Pesantren Mamba’ul Hikmah Dlanggu Mojokerto. Diketahui koefisien determinasi (R Square) sebesar 0,272 yang artinya pengaruh variabel Ta’zir (X) terhadap variabel Akhlak Santri Putri (Y) adalah sebesar 27,2%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pendidikan, Ta’zir, Akhlak Santri
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Divisions: Pascasarjana > Magister Pendidikan Agama Islam
Depositing User: S1 PAI IKHAC
Date Deposited: 03 Apr 2023 07:20
Last Modified: 03 Apr 2023 07:20
URI: http://repository.ikhac.ac.id/id/eprint/1897

Actions (login required)

View Item View Item