PROGRAM LINGKUNGAN BAHASA ARAB UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PAI DI MADRASAH KHALAFIYAH SYAFI’IYAH ZAINUL HASAN TINGKAT WUSTHO PONDOK PESANTREN ZAINUL HASAN GENGGONG PAJARAKAN PROBOLINGGO JAWA TIMUR

Ahsan, Qomarus Zaman (2020) PROGRAM LINGKUNGAN BAHASA ARAB UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PAI DI MADRASAH KHALAFIYAH SYAFI’IYAH ZAINUL HASAN TINGKAT WUSTHO PONDOK PESANTREN ZAINUL HASAN GENGGONG PAJARAKAN PROBOLINGGO JAWA TIMUR. Masters thesis, Institut Pesantren KH. Abdul Chalim.

[img] Text (Cover-Abstrak)
1. COVER-ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (4MB)
[img] Text (BAB I Pendahuluan)
2.BAB I.pdf - Published Version

Download (512kB)
[img] Text (BAB Akhir)
3. BAB V.pdf - Published Version

Download (118kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
4. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (340kB)
[img] Text (Tesis Full Text)
5. TESIS FULL TEKS.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini membuktikan bahwa penciptaan Program lingkungan bahasa arab cenderung masih dipengaruhi pandangan behaviorisme. Penciptaan lingkungan bahasa juga memiliki keterkaitan dengan pembelajaran konstruktivistik yaitu dalam hal penyediaan ruang dan kesempatan yang luas lagi kaya bagi pebelajar untuk mengembangkan keterampilan berbahasa sesuai dengan potensi, kapasitas, dan kebutuhannya.
Hasil temuan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa Program lingkungan bahasa arab di Madrasah Khalafiyah Syafi’iyah Wustha Zainul Hasan Genggong merupakan wujud integrasi antara lingkungan formal (utamanya di kelas) dan lingkungan informal (utamanya di luar kelas). lingkungan bahasa arab yang diciptakan di Madrasah Khalafiyah Syafi’iyah Wustha Zainul Hasan Genggong belum sepenuhnya mengadopsi prinsip-prinsip pembelajaran konstruktivistik. Ini tergambar dari penetapan kurikulum yang belum didasarkan analisis kebutuhan pebelajar terhadap bahasa arab(Arab dan Inggris) yang diprogramkan, guru yang masih terpaku pada penyelesain buku teks atau tuntutan target kurikulum, metode pengajaran yang masih mengedepankan sistem hafalan, peniruan, dan latihan penubian yang berulang-ulang, serta pemanfaatan media dan sarana prasarana pendukung yang belum optimal. Namun, di sisi lain kebijakan penetapan bahasa resmi dan disiplin bahasa serta aktivitas kebahasaan yang diselenggarakan sudah melibatkan para pebelajar untuk berinteraksi dalam bahasa arab secara aktif, menyediakan tempat dan kesempatan untuk mempraktekkan penggunaan bahasa secara langsung, mendorong mereka untuk mengembangkan keterampilan berbahasa arab baik secara mandiri maupun kolektif seperti yang dikehendaki dalam pembelajarankonstruktivistik.
Kajian dalam tesis ini mendukung pendapat yang dikemukan oleh Piaget yangmenyebutkan bahwa belajar merupakan proses interaksi antara individu dan lingkungannya; juga menguatkan pandangan para pendukung pembelajaran konstruktivistik seperti Brooks dan Brooks dan E. B. Johnson yang menyatakan bahwa pengetahuan dan pengalaman akan lebih bermakna saat pebelajar diajak mengalami langsung pembelajaran dalam konteks alamiah, nyata, dan bermakna.
Penciptaan lingkungan bahasa arabdi kelas/sekolah merupakan bagian penting dari penyediaan ruang dan kesempatan bagi pebelajar untuk berinteraksi dan mengalami langsung penggunaan bahasa arab yang dipelajari dalam situasi sebenarnya sesuai dengan kapasitas dan kebutuhan marab-marabpebelajar.
Kajian tesis ini juga membuktikan kebenaran pendapat Krashen, Dulay, dan al- Khûlî bahwa lingkungan bahasa, formal dan informal, berpengaruh terhadap pencapaian kesuksesan pembelajaran bahasa. Dalam konteks pembelajaran bahasa arab, penciptaan lingkungan bahasa arab di kelas/sekolah merupakan strategi
yang tepat untuk membantu pebelajar memiliki kompetensi komunikatif yang lebih baik. Lingkungan bahasa arab yang berkualitas -yang didukung program (kurikulum) yang baik, tenaga pendidik profesional, metode pembelajaran yang efektif, dan sarana prasarana yang lengkap- berpotensi besar mengantarkan keberhasilan pembelajaran bahasa arab oleh para pebelajar.
Dalam penelitian ini, digunakan pendekatan deskriptif-kualitatif dengan sebuah studi kasus, yaitu mendeskripsikan fenomena-fenomena yang berlaku di lingkungan bahasa arab Madrasah Khalafiyah Syafi’iyah Wustha Zainul Hasan Genggong sebagaimana adanya. Sumber utama tesis ini adalah lingkungan bahasa arabdi Madrasah Khalafiyah Syafi’iyah Wustha Zainul Hasan Genggong . Data-data diperoleh dari hasil observasi terhadap aktivitas berbahasa arab baik di lingkungan formal maupun lingkungan informal, dan wawancara kepada orang-orang yang mengetahui tentang kondisi lingkungan bahasa arab di Madrasah Khalafiyah Syafi’iyah Wustha Zainul Hasan Genggong , yaitu: Pimpinan Pondok, Kepala Biro Pengasuhan Santri, Kepala Sekolah/Madrasah, guru-guru, dan santri. Serta didukung pula oleh teknik dokumentasi baik cetak maupun elektronik yang berkaitan dengan tema yang dibahas. Data-data yang terkumpul dianalisis berdasarkan prinsip-prinsip utama pembelajaran konstruktivistik yang diperkaya dengan teori-teori pendidikan, psikologi belajar, teori bahasa dan pembelajaran bahasa, kemudian disimpulkan kondisi lingkungan bahasa arab di Zainul Hasan Genggong.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Program Lingkungan Bahasa Arab, Hasil Belajar
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Pascasarjana > Magister Pendidikan Agama Islam
Depositing User: S2 PAI IKHAC
Date Deposited: 18 Aug 2020 03:20
Last Modified: 18 Aug 2020 03:20
URI: http://repository.ikhac.ac.id/id/eprint/183

Actions (login required)

View Item View Item