UPAYA PENDAMPINGAN GURU DALAM MENGIMPLEMENTASIKAN NILAI-NILAI MORAL SISWA PADA ERA REVOLUSI INDUSTRY 4.0 DI MTS UNGGULAN PP. AMANATUL UMMAH PACET MOJOKERTO

Hamdiani, hamdiani (2020) UPAYA PENDAMPINGAN GURU DALAM MENGIMPLEMENTASIKAN NILAI-NILAI MORAL SISWA PADA ERA REVOLUSI INDUSTRY 4.0 DI MTS UNGGULAN PP. AMANATUL UMMAH PACET MOJOKERTO. Masters thesis, Institut Pesantren KH. Abdul Chalim.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (2MB)
[img] Text (Bab I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (Bab V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (829kB)
[img] Text (Daftar Psutaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (829kB)
[img] Text (Tesis Full Text)
TESIS FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (14MB)

Abstract

Pendampingan guru merupakan salah satu kegiatan diluar jam pelajaran yang memberikan pembiasaan serta bimbingan dalam membentuk moral siswa yang antara lain sangat berkaitan erat dengan disiplin dan religius. MTs Unggulan PP. Amanatul Ummah Pacet Mojokerto merupakan salah satu madrasah yang telah lama menerapkan pemahaman tentang pendidikan karakter. Namun, pada kenyataannya dilapangan masih terdapat siswa yang tidak disiplin waktu diantaranya terlambat dan bolos sekolah dan juga berprilaku dan bersikap kurang sopan terhadap guru dan terhadap sesama. Oleh karena itu, peneliti tertarik meneliti di MTs Unggulan PP. Amanatul Ummah Pacet Mojokerto, dengan rumusan masalah sebagai berikut 1) Bagaimana bentuk pendampingan guru dalam mengimplementasikan nilai-nilai moral siswa MTs Unggulan PP. Amanatul Ummah Pacet Mojokerto pada era revolusi industry 4.0 2) Bagaimana peran pendampingan guru dalam mengimplementasikan nilai-nilai moral siswa MTs Unggulan PP. Amanatul Ummah Pacet Mojokerto pada era revolusi industry 4.0 3) kendala pendampingan guru dalam mengimplementasikan nilai-nilai moral siswa MTs Unggulan PP. Amanatul Ummah Pacet Mojokerto pada era revolusi industry 4.0.
Jenis penelitian yang digunakan merupakan metode kualitatif deskriptif. Penelitian ini dilakukan di MTs Unggulan PP. Amanatul Ummah Pacet Mojokerto teknik pengumpulan data dengan observasi langsung, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan metode Milles dan Huberman yaitu dengan reduksi data, penyajian data, verifikasi data dan kesimpulan. Menguji keabsahan data dengan uji kredibilitas, transferability, dependanbility dan konfirmability.
Hasil penelitian ini adalah 1) Bentuk pendampingan guru dalam mengimplementasikan nilai-nilai moral siswa pada era revolusi industry 4.0 di MTs Unggulan PP. Amanatul Ummah Pacet Mojokerto ada empat macam: a)Sistem yang up to det b) Menjadi Apersiator c) Pendampingan baik jasmani dan rohani dan d) Guru yang selalu mengarahkan nilai-nilai moral. 2) Peran pendampingan guru dalam mengimplementasikan nilai-nilai moral siswa pada era revolusi industry 4.0 di MTs Unggulan PP. Amanatul Ummah Pacet Mojokerto antara lain: Guru selalu istiqomah, memberikan teladan yang baik, panishmen bagi siswa yang melanggar peraturan dan tata tertib. Sedangkan ke 3) Kendala
pendampingan guru dalam mengimplementasikan nilai-nilai moral siswa pada era revolusi industry 4.0 di MTs Unggulan PP. Amanatul Ummah Pacet Mojokerto yaitu: a) Keistiqomahan guru yang masih kurang, b) Minimnya waktu jam belajar guru akhlak dan penerapannya, c) Kurangnya minat siswa untuk memperdalam ilmu agama disebabkan siswa lebih memperioritaskan kegiatan umum atau sekolah formal.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Pendampingan Guru, Moral Siswa, Era Revolusi
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Pascasarjana > Magister Pendidikan Agama Islam
Depositing User: S2 PAI IKHAC
Date Deposited: 22 Jan 2021 08:22
Last Modified: 22 Jan 2021 08:22
URI: http://repository.ikhac.ac.id/id/eprint/738

Actions (login required)

View Item View Item