SINERGITAS PERAN GURU DAN ORANG TUA DALAM PEMBENTUKAN AKHLAK SISWA DI MTS BABUL KHAER KALUMEME BULUKUMBA SULAWESI SELATAN

Muhlis, S.Pd.I (2020) SINERGITAS PERAN GURU DAN ORANG TUA DALAM PEMBENTUKAN AKHLAK SISWA DI MTS BABUL KHAER KALUMEME BULUKUMBA SULAWESI SELATAN. Masters thesis, Institut Pesantren KH. Abdul Chalim.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
1. Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (558kB)
[img] Text (Bab I Pendahuluan)
2. Bab I (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (Bab Akhir Penutup & Kesimpulan)
3. Bab Akhir (Penutup & Kesimpulan).pdf - Published Version

Download (258kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
4. Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (746kB)
[img] Text (Tesis Full)
5. Tesis Full.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Ada tiga jalur pendidikan yang umum diketahui, Keluarga, Sekolah dan Masyarakat. Namun, Keluarga dan Sekolah memiliki peran yang lebih besar dan utama. Keluarga menjadi kelompok sosial terkecil dari masyarakat. Karena itu, peran pendidikan lebih ditekankan di lingkungan keluarga unutk menciptakan masyarakat yang berkarakter dan berakhlak. Peran guru sebagai penggerak utama pendidikan di sekolah harus membangun sinergitas dengan orang tua yang menjadi penggerak utama dalam keluarga.
Tujuan penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan dan menganalisa peran guru dalam membentuk akhlak siswa di MTs Babul Khaer Kalumeme Bulukumba, (2) Mendeskripsikan dan menganalisa peran orang tua dalam membentuk akhlak siswa di MTs Babul Khaer Kalumeme Bulukumba, (3) Mendeskripsikan dan menganalisa sinergitas peran guru dan orang tua dalam membentuk akhlak siswa di MTs Babul Khaer Kalumeme Bulukumba.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data yaitu telaah dokumen, wawancara dan observasi. Sampel yang digunakan dalam proses wawancara adalah sampel purposive untuk mendapatkan data yang mendalam kemudian data yang sudah dikumpulkan, dianalisis melalui tahapan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi.
Fakta di lapangan menunjukkan bahwa upaya guru yang dilakukan dalam membentuk akhlak siswa adalah dengan memberkan motivasi, melakukan konseling, dan menfasilitasi siswa dalam rangka mengembangkan dirinya menjadi pribadi yang cerdas dan berakhlak. Selain itu, upaya yang dilakukan guru dalam membentuk akhlak siswa adalah dengan mendidik, membimbing, mengawasi dan memberikan tauladan.
Peran guru dan orang tua membutuhkan optimalisasi lewat pembiasaan, keteladanan, sering-sering memotivasi dan memberikan nasehat serta memberikan sanksi ketika melanggar dan memberikan apresiasi ketika berprestasi.
Bentuk sinergitas guru dan orang tua dalam membentuk akhlak siswa adalah dengan diadakannya organisasi guru dan orang tua siswa sebagai wadah komunikasi. Organisasi ini menjadi ruang musyawarah dan bisa juga sesekali melakukan pertemuan dengan nuansa santi untuk menjalin keakraban satu sama lain. Ini menjadi penting agar terjalin kesamaan persepsi antara guru dan orang tua. Selanjutnya dengan membuat buku monitoring siswa sebagai acuan pengawasan terhadap perilaku siswa atau anak.
Implikasi penelitian, akhlak adalah aspek yang sangat penting terutama bagi siswa. Oleh karena itu sangat penting melakukan kerja kolektif antara guru dan orang tua siswa di rumah. Guru dan orang tua menjadi objek vital dalam pendidikan. Memberikan kebiasaan, keteladanan, nasehat dan motivasi serta sanksi dan penghargaan.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Guru, Orang Tua, Akhlak, Siswa.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: S2 PAI IKHAC
Date Deposited: 24 Jun 2021 11:16
Last Modified: 24 Jun 2021 11:16
URI: http://repository.ikhac.ac.id/id/eprint/328

Actions (login required)

View Item View Item