Amalia, Khusna (2022) PERAN KEPALA MADRASAH SEBAGAI EDUCATOR DALAM MEMBANGUN BUDAYA RELIGIUS DI MTs PACET. Diploma thesis, Universitas Pesantren KH. Abdul Chalim.
Text (COVER & ABSTRAK)
COVER & ABSTRAK.pdf - Published Version Download (262kB) |
|
Text (BAB I PENDAHULAN)
BAB I PENDAHULUAN.pdf - Published Version Download (395kB) |
|
Text (BAB V PENUTUP)
BAB V PENUTUP.pdf - Published Version Download (145kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (371kB) |
|
Text (FULL SKRIPSI)
FULL SKRIPSI.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Kepala madrasah merupakan orang yang bertanggung jawab penuh terhadap seluruh kegiatan-kegiatan di sekolah. Kepala madrasah mempunyai wewenang dan tanggung jawab penuh dalam menyelenggarakan seluruh kegiatan pendidikan dalam sekolah yang dipimpinnya. Adapun peran kepala madrasah dalam meningkatkan mutu madrasah antara lain: sebagai managerial, adsministrator, educator, dan leader. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peran kepala madrasah sebagai educator dalam membangun budaya religius di MTs Pacet, bagaimana pelaksanaan peran kepala madrasah sebagai educator, dan dampak dari adanya budaya religius di MTs Pacet. Peneliti menggunakan jenis kualitatif deskriptif. Dimana menggunakan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini adalah, kepala madrasah MTs Pacet, Koordinator guru madin MTs Pacet, dan salah satu peserta didik di MTs Pacet. Peran kepala madrasah sebagai educator di MTs Pacet sudah cukup baik, dengan memenuhi empat unsur yaitu a) menciptakan iklim kerja yang kondusif, b) mengajarkan hal-hal yang berkaitan dengan ajaran baik buruk, c) upaya dalam melakukan hal berkaitan dengan jasmani rohani, d) pembinaan artistik. Pelaksanaan Pelaksanaan peran kepala madrasah dalam membangun budaya religius di MTs Pacet sudah terstruktur yaitu, bahwasannya dengan membuat perencanaan, kemudian dilaksanakan, diukur dan dievaluasi bagaimana kegiatannya. Dampak adanya budaya religius di MTs Pacet, adalah dapat membawa pengaruh atau dampak yang baik bagi madrasah, peserta didik MTs Pacet, dan juga orang tua di rumah, karena peserta didik dibiasakan untuk melaksanakan kegiatan religius di madrasah, dan difasilitasi belajar mengenai keagamaan di madrasah.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kepala madrasah, educator, budaya religius |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | S1 MPI IKHAC |
Date Deposited: | 14 Mar 2024 07:13 |
Last Modified: | 14 Mar 2024 07:13 |
URI: | http://repository.uac.ac.id/id/eprint/2703 |
Actions (login required)
View Item |